Forum Indofanster
Hacker 143564713
Selamat datang di Forum Indofanster.
Silakan mendaftar dan login untuk bergabung mendiskusikan berbagai Manga-Anime.

Welcome to FAN

Jangan sungkan untuk bergabung ya...

Forum Indofanster
Hacker 143564713
Selamat datang di Forum Indofanster.
Silakan mendaftar dan login untuk bergabung mendiskusikan berbagai Manga-Anime.

Welcome to FAN

Jangan sungkan untuk bergabung ya...


Forum Indofanster

Forum Tempat Berdiskusi Tentang Manga - Anime
Dibuat oleh Agoess Sennin pada 16 Mei 2009
Indofanster adalah Keluarga, Bukan Sekedar Tempat Berkumpul
 
IndeksPortalGalleryPencarianLatest imagesAffiliatePendaftaranLogin
Welcome to
Rules • Staff • Ranks & Holder

Share
 

Hacker

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down 

Benar Atau Salah ?
Benar
Hacker Vote_lcap50%Hacker Vote_rcap
 50% [ 2 ]
Salah
Hacker Vote_lcap50%Hacker Vote_rcap
 50% [ 2 ]
Total Suara : 4
 

PengirimMessage
Nue
Kelas S (GL51076X)
Nue


Posting : 1841
Join date : 22.01.12
Lokasi : Kepo luw

Hacker Empty
#1PostSubyek: Hacker Hacker Empty23/11/2013, 1:16 pm

Rekan-rekan sekalian sudah jelas pasti merasa aneh atau kaget dengan keberadaan thread bertema teknologi ini berada disini, namun keberadaan thread/topik ini bukanlah menyinggung mengenai teknik-teknik bagaimana meretas sebuah situs atau langkah-langkahnya, melainkan thread ini justru menitik beratkan kepada tindakan yang dilakukan para hacker atau peretas tersebut.

Belakangan ini marak beredar mengenai isu cyberwar antara Indonesia dan australia, cyberwar disini menurut pandangan saya merupakan sebuah perang yang menggunakan media atau sarana digital semacam komputer dan jaringan internet. Sebenarnya cyberwar ini bukan terjadi saat ini saja, melainkan kita sudah mengalami, melihat dan mungkin saja ikut terlibat dalam cyberwar tersebut selama beberapa tahun kebelakang, mengingat perkembangan teknologi di indonesia kian cepat, tentu hal hal seperti ini pun tak dapat kita elak kan lagi.


Cyber War erat kaitannya dengan seorang hacker, atau seorang peretas, kita mungkin sudah tahu mengenai garis besar tentang peretas tersebut, bahkan di forum ini juga akhir - akhir ini muncul berbagai topik mengenai hal - hal berbau hacking dan metode - metode nya, namun kembali ke niatan awal saya dimana saya kali ini ingin memberikan sudut pandang yang berbeda dari isu tersebut diatas, mari kita kuak sudut pandang lain dari isu ini.


Hacker, Peretas, dari definisi sempit nya, yang saya peroleh tentang hacking, atau proses meretas, dapat kita artikan sebagai proses menyusup, membobol, membongkar, merubah, atau bahkan mencuri dari sebuah situs atau sebuah jaringan atau sebuah sistem tanpa diketahui oleh pihak yang memiliki situs tersebut.


Menurut pandangan saya, sudah jelas bahwa tindakan tersebut merupakan sebuah pelanggaran bila ditinjau dari segi definisi, namun terkadang sebagaian orang yang terlibat dalam dunia ini kerap beralasan bahwa, tindakannya adalah berdasarkan ilmu pengetahuan, atau semata mata untuk mengetahui seberapa kuat sistem keamanan sebuah sistem tersebut, tindakan ini dibenarkan apabila kita sudah melakukan perjanjian dengan pihak pemilik sistem atau situs untuk memastikan sistem keamanannya bekerja dengan baik atau tidak, dapat ditembus oleh hacker atau tidak.

Namun jika niatan tersebut disalah gunakan , tetap, tindakan ini salah, menurut asumsi saya, dari review saya, serta melihat kondisi yang ada, saya rasa di indonesia, kebanyakan tindakan hacking itu justru dikategorikan salah.

Mengapa demikian, hal ini hanya sekitar 10% orang yang mempublikasikan kelemahan atau kekurangan sitem keamanan sebuah situs atau sistem yang sudah diretas oleh hacker kepada pemilik sistem atau situs tersebut, kebanyakan hasil hacking justru disebar luas untuk alasan iseng dan hal hal yang kurang begitu menguntungkan bagi pihak yang dinyatakan "korban".

Turut prihatin memang, bagaimana jika itu terjadi pada anda, bagaimana jika itu terjadi pada situs perusahaan anda? bagaimana jika itu terjadi pada bank dimana anda menyimpan uang?.

Pada dasarnya thread ini merupakan sebuah efek dari fenomena sosial yang sedang marak saat ini, belakangan justru topik hacker, atau justru hacker dadakan muncul dengan cepat, meniru para senior nya yang mungkin saja, terlihat keren dimata para hacker dadakan ini, namun kembali lagi pada niatan awal, thread ini sama sekali tidak ditujukan untuk menjatuhkan pihak manapun atau individu manapun ,saya hanya mencoba untuk menelaah dan mengupas sisi lain dari fenomena sosial yang terjadi di negara kita saat ini.


Silakan bagi para senpai yang ingin ikut memeriahkan topik ini atau sekedar ingin berkomentar mengenai efek sosial dari hacker hacking dan hal hal yang menyangkut hacker, mari kita diskusikan, dan juga anda dapat melakukan polling antara benar dan salah mengenai tindakan ini, semoga menjadi manfaat dan menjadi daya tarik baru untuk menggugah diskusi diforum ini.


mohon maaf jika ada kesalahan kata atau ada pihak yang tersinggung, saya sama sekali tidak ada niatan untuk menjatuhkan pihak manapun atau siapapun
terimakasih Hacker 3262271040
CMIIW Senpai~
Kembali Ke Atas Go down
Vampire
Eternal Soul
Vampire


Posting : 1415
Join date : 24.01.13
Age : 23
Lokasi : United Kingdom Of Hitsugaya

Hacker Empty
#2PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty23/11/2013, 2:09 pm

Btw Hacker mana dulu nihhh ??...
White Hat Hacker atau Black Hat Hacker ??.
Kalo ngga salah, White Hat itu Bersifat Merusak + Reboisasi + Orang yang ngatasin Black Hat.
Sedangkan Black hat/cracker Hanya bersifat Merusak....
Intinya, Black Hat dan White hat itu bagaikan Jutsu Izanagi dan izanami. Black Hat = Izanagi, White Hat = Izanami.... Nahhh Begitulah #plakkk, Tugas White Hat adalah menghukum tindakan Black Hat yang sering melakukan hal bersifat merusak/melanggar hukum... #IYKWIM .

Nahh sebenarnya kedua jenis hacker diatas itu berjumlah " Rata "...... Kenapa White hat ngga pernah keliatan di indo ??, soalnya mereka bergerak secara misterius langsung dibawah naungan pemerintah. kadang kala Mereka (white hat) Juga membantu sistem-sistem yang down (karena ulah black Hat) Menjadi Up kembali....... Tapi Dengan catatan Mereka (White Hat) Di suruh oleh pemilik web itu sendiri <<< menurut info yang ane tahu.. :v

Nahhh kalo yang ditanyakan White Hat hacker, Ya Pasti ane milih Benar, Soalnya Mereka mau bertanggung jawab Terhadap hal yang telah mereka rusak.....
Tapiiiiiiii, Kalo yang ditanya Black Hat Hacker/Cracker, Ane pilih Tidak karena mereka Menyerang situs-situs yang tidak bersalah tanpa mereboisasinya(Like Bangandri)..... Kaboooooorrrrr

Satu lagi, Terkadang Orang Itu Rancu/salahpaham dalam Menilik kata " Hacker ", Layaknya Hacker itu Pembobol, Orang yang mampu menembus kode dan kode kunci (password) serta memecahkan sistem security tanpa izin atau secara tidak beretika... Sebenarnya itu SALAH.
Hacker cuma orang yang mahir dalam menggunakan komputer beserta perintah-perintah-nya.... Soooo, Hackers are not always evil... #plakkk
Kembali Ke Atas Go down
http://forumnaruto-gakure34.forumid.net/
Uchiha Atsuko
Futarime no Rikudou
Futarime no Rikudou
Uchiha Atsuko


Posting : 2047
Join date : 27.01.12
Age : 26
Lokasi : Shiganshina

Hacker Empty
#3PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty23/11/2013, 2:34 pm

Satu lagi, ada Grey hat, yaitu hacker yang terkadang melakukan 'attack' terkadang melakukan 'defence'.


Dan ada Red Hat, hampir sama kayak Black Hat :3

@TS:

Ya untung saja saya tidak termasuk ke dalam hacker dadakan itu Hacker 2898490472 Karena masih nubie XD
Ya hacker memang terlihat keren loh :3 Menjebol situs, memasuki halaman Adminnya trus meninggalkan jejak berupa apapun, mengganti homepage dengan halaman yang sudah dibuat sendiri dll. XD
Kembali Ke Atas Go down
http://www.s-a-d.co.nr
Kaito D Law
Tokubetsu Jounin
Tokubetsu Jounin
Kaito D Law


Posting : 78
Join date : 24.09.13
Age : 27
Lokasi : Purgatory

Hacker Empty
#4PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty23/11/2013, 11:41 pm

Hacker 4012191863 HACKER itu sama aja dgn TERORIS bikin kesel aja.. mereka menyalahgunakan kemampuan mereka untuk hal2 yg gak ada gunanya... kurang kerjaan..membobol privasi seseorang, pelanggaran hukum dan pantas dihukum berat apabila merugikan orang lain dan bangsa sendiri..

@MY
melihat tanggapan anda, sepertinya anda HACKER juga..benar'kan.. kemudian anda bilang itu salah lalu benar.. yang mna sich..yag psti donk BENAR apa SALAH. itu membuat bang @admin bingung..Hacker 3720022674 


Cyberwar antara Indonesia dan australia ad/ sesuatu yg kekanak-kanakan, mereka terpedaya krna adanya penyadapan itu..konyol... mereka gak tahu bahwa ada pihak ke3 yg tertawa dibalik PERANG2 ini...Hacker 2146895188
Kembali Ke Atas Go down
Uchiha Atsuko
Futarime no Rikudou
Futarime no Rikudou
Uchiha Atsuko


Posting : 2047
Join date : 27.01.12
Age : 26
Lokasi : Shiganshina

Hacker Empty
#5PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 1:49 am

^ salah, ada juga hacker yang "putih", memang sih, hacker itu identik dengan kejahatan, tapi tidak semuanya benar. Udah ah, ntar kelebihan bicara bisa bisa thread ini di kunci karena alasan yang aneh.
Kembali Ke Atas Go down
http://www.s-a-d.co.nr
stronghammer
Jounin
Jounin
stronghammer


Posting : 135
Join date : 09.09.13
Age : 35
Lokasi : sebuah kota yang sarat tantangan

Hacker Empty
#6PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 1:56 am

kaito wrote:
HACKER itu sama aja dgn TERORIS bikin kesel aja.. mereka menyalahgunakan kemampuan mereka untuk hal2 yg gak ada gunanya... kurang kerjaan..membobol privasi seseorang, pelanggaran hukum dan pantas dihukum berat apabila merugikan orang lain dan bangsa sendiri..
aduh aduh... ente lom ngerti pengertian hacker berarti padahal udah dijelasin ama senpai senpai diatas, lama lama ane crack juga nih hati ente. wkwkwk (canda)

memang benar mereka gak ada kerjaan, membobol privasi orang, namun yang mereka lakukan itu ada gunanya, malah sangat berguna menurut ane yang merasakan hasil dari kemampuannya, dari yang ane baca baca dan telaah ane berpendapat kalau hacker itu keren.

kenapa seperti itu? alasanya,

1. keren yang pertama, memang benar kita salah jika masuk rumah orang tanpa izin, namun mereka tidak mengambil barang apapun dalam rumah tersebut, malah kebanyakan para hacker akan memberitahukan kepada tuan rumahnya, kalau rumahnya tersebut mempunyai kelemahan dalam sistem keamanannya. sehingga tuan rumah dapat memperbaiki sistem keamanannya dari maling. so, hacker adalah pahlawan sebelum maling yang sesngguhnya masuk rumah tersebut. wkwkwkw

2. keren yang kedua, dilihat dari kemampuannya sudah dipastikan para penggiat dunia hacker itu orang-orang yang kecerdasannya diatas rata-rata dan kemampuan yang luar biasa. dan lagi dari hasil cracknya juga kita nikmati bersama untuk menunjang kegiatan kita. saya yakin jika semua yang ada disini pasti menggunakan software hasil crack, entah itu IDM atau lainnya, persentasenya 99 %.

berbeda dengan hacker, jika mereka melakukan proses crack dan mencuri informasi maupun program untuk keuntungan pribadi berarti mereka disebut maling. seperti para pembobol ATM akhir-akhir ini yang sedang ramai.

so, memang hobby tersebut sangat beresiko, seperti sebuah pisau, tergantung bagaimana kita menggunakannya, jika pisau digunakan untuk menodong, kita bisa masuk penjara, namun jika pisau tersebut digunakan untuk mengiris kol dan wortel sebagai bahan membuat bakwan, kemudian bakwan tersebut diberikan kepada orang-orang yang lapar menurutku hal tersebut sangat mulia. hahaha


terkait dengan penyadapan yang dilakukan oleh pemerintah australia terhadap pejabat2 indonesia menurut ane itu hal yang memalukan dan konteksnya berbeda karena dilakukan oleh pemerintahan, berbeda dengan tujuan para hacker, tujuan australia apa coba? gak mungkin mereka iseng saja seperti hacker hacker. apa mereka meremehkan indonesia? mereka tidak menghargai bangsa ini dengan melakukan hal itu, sehingga tak perlu lagi kita berhubungan dengan mereka yang tak menghargai kita. yang pasti australia harus menyesal, minta maaf dan menjelaskannya dengan jelas, sejelas-jelasnya tujuan mereka, dan mereka harus berhati-hati dalam memilih kata-kata karena hal tersebut menentukan tindakan Indonesia selanjutnya.
Kembali Ke Atas Go down
Nue
Kelas S (GL51076X)
Nue


Posting : 1841
Join date : 22.01.12
Lokasi : Kepo luw

Hacker Empty
#7PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 7:43 am

pertama saya ucapkan terimakasih pada member yang sudah msuk thread ini Hacker 3262271040 saya pikir gakan laku...

Dari yang saya dapat diatas, ini malah jadi relativitas, memang saya sudah menduga hal ini akan terjadi, terlepas dari apa yang dikatakan bahwa ada white, black, atau red, atau pelangi sekalipun, biasanya suka ada rasa ngenes ketika kita disusupi tanpa izin, tau tau ada laporan saya sudah memasuki sistem anda dan ini kelemahannya

terlebih jika orang itu gak tau apa apa mengenai dirinya, dan situsnya tau tau nongol depan muka dan bilang begitu, heh siapa elo ?, sapa suruh ? .

Yang saya maksud merugikan juga bukan dalam bentuk materil, kadang psikis juga kena dengan begituan, pada dasarnya kan memang "HACKER" itu salah.


tapi jika tujuannya baik justru hacker itu bukan hacker lagi namanya kan, jadi analis sistem dong, senpai

CMIIW Hacker 3262271040
Kembali Ke Atas Go down
gawi dark ninjax uchiha
Kiri's Art Leader
Kiri's Art Leader
gawi dark ninjax uchiha


Posting : 557
Join date : 24.06.13
Age : 22
Lokasi : bekasigakure

Hacker Empty
#8PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 3:06 pm

Perang cyber buka aja: https://agoessnaruto.indonesianforum.net/t7573-cyber-war-indonesia-or-australia
Untuk hacker ada di pihak jahat atau baik dah cukup lengkap koq, tapi lihat lagi dong https://agoessnaruto.indonesianforum.net/t7054-seputar-dunia-hacking#242397 tapi jgn koreksi disana karena dah di-lock

Hacker dalam pandangan saya itu adalah orang jahil di dunia maya...tapi bertanggung jawab/nggaknya ane gk mau nilai karena variatif. Orang yg udah jahil dan narsis kalau kenal hacking pasti langsung ngiler mempelajarinya.... Kalau nggak punya sifat itu orang bosan melihat teknik hacking yg terkesan rumit... (walaupun aslinya sangat mudah Very Happy)
Kembali Ke Atas Go down
http://forum-tmnt.forumid.net/
stronghammer
Jounin
Jounin
stronghammer


Posting : 135
Join date : 09.09.13
Age : 35
Lokasi : sebuah kota yang sarat tantangan

Hacker Empty
#9PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 3:41 pm

@Makhensi
kembali kasih. gak mungkin gak laku thread ini, soalnya seru kaya bahas telor ma ayam duluan mana keluarnya. wkwkwk

langsung saja.
hacker disebut analis sistem? kenyataannya memang begitu kerjaan mereka, namun mereka tidak dibayar oleh pemilik site karena memang tanpa seijin pemilik site. dan melakukannya hanya untuk kepuasan semata.

benar atau salah hacking? dari yang ane baca perbuatan mereka memang tidak dibenarkan secara hukum. sudah jelas di pasal 30 tentang deface atau hacking bisa kena kurungan paling lama 8 tahun denda 800 juta loh. namun sama seperti hobi gravity jalanan yang jelas melanggar hukum. hmmm... sudah menjadi hobi bagi mereka, mau di dilarangpun tetap akan dilakukan terus menerus karena suka.

solusinya? mereka di legalkan dan diberi ruang secara hukum agar dapat di kontrol oleh pihak yang berwenang. seperti para gravity lover yang diberi tembok di bawah jalan layang untuk berkreativitas.

caranya? hacker di jadikan pekerja pemerintah karena mereka sangat berguna. tugasnya untuk menjaga site dan data rahasia negara pada khususnya, dan mengecek sistem keamanan site-site masyarakat pada umumnya.

lebih nyaman bukan kalau site milik kita ada peringatan dari pemerintah bukan dari orang iseng. hak merasa aman kita sebagai warga negara sepertinya jadi terjamin.

Jika dilarang pun seperti saat ini seharusnya pemerintah mempunyai kekuatan untuk mencegah dan menindak. sekarang yang terjadi malah pejabat penting kita disadap oleh orang luar. ckckck... gak habis fikir gampang banget negara kita di obok-obok negara lain dalam hal keamanan.

yang pasti hacking itu hal yang menyenangkan walaupun agak sulit melakukannya namun jika berhasil akan sangat memuaskan rasanya. hehehe
sekian pendapat ane. CMIIW
Kembali Ke Atas Go down
Uchiha Atsuko
Futarime no Rikudou
Futarime no Rikudou
Uchiha Atsuko


Posting : 2047
Join date : 27.01.12
Age : 26
Lokasi : Shiganshina

Hacker Empty
#10PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 3:49 pm

Quote :
sudah jelas di pasal 30 tentang deface atau hacking bisa kena kurungan paling lama 8 tahun denda 800 juta loh
WAT DE PAK! Hacker 2855693048

Ini se-serius? >_>





Ada seorang hacker yang melakukan deface pada situs presiden SBY, dia menyembunyikan IP nya, namun pada akhirnya tertangkap karena berhasil diketahui setelah pihak yang berwenang bekerja sama dengan perusahaan ISP. Dan dia dihukum kurungan, padahal niat cuma untuk memperingati bahwa situs itu punya kelemahan, eh malah dikurung -_- kalau diberi pendidikan dan dipekerjakan, mungkin beda lagi ceritanya. XD
Kembali Ke Atas Go down
http://www.s-a-d.co.nr
Nue
Kelas S (GL51076X)
Nue


Posting : 1841
Join date : 22.01.12
Lokasi : Kepo luw

Hacker Empty
#11PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty24/11/2013, 4:02 pm

di negara kita masih kurang kesadaran pemerintah untuk melakukan hal tersebut, namun kenyataannya, mempekerjakan hacker bukankah seperti pedang bermata dua ? manusia tak pernah luput dari kata "lalai" balik lagi ke hacker atau kalo yang berada di pihak yang legal disebut analis sistem.

Bisa saja dia kembali usil dengan kemampuannya, seperti kabuto, dia pihak pemerintah, tapi dia terlalu banyak tahu , dan justru jadi pedang bermata dua bagi pihak pemerintah itu sendiri, bukankah kemungkinan seperti itu juga ada kan ???


CMIIW Senpai Hacker 3262271040
Kembali Ke Atas Go down
stronghammer
Jounin
Jounin
stronghammer


Posting : 135
Join date : 09.09.13
Age : 35
Lokasi : sebuah kota yang sarat tantangan

Hacker Empty
#12PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty29/11/2013, 1:58 pm

saya rasa sudah cukup bagi saya mengutarakan ide/solusi terkait tindakan hacker yang tidak dibenarkan. dan tentunya bukan tanpa resiko ide tsb.
dan terlepas dari ide tersebut, jika pihak berwenang tidak berani mengambil resiko ataupun melakukan tindakan nyata lainnya, saya yakin tindakan hacker akan semakin menjamur dan menjadi-jadi.

mungkin ada yang punya ide lain menanggapi hal ini? hehehe
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content




Hacker Empty
#13PostSubyek: Re: Hacker Hacker Empty

Kembali Ke Atas Go down
Subject: Re: Hacker  None

Anda tidak dapat mengirmkan postingan atau mengomentari pembahasan di topik ini karena masih berstatus sebagai Tamu.
Silakan Mendaftar dan Login agar dapat mengakses segala fitur forum secara penuh.
AgoessNaruto Robot
Forum Bot



Join Date: 16/05/2009
Lokasi: Forum AgoessNaruto
Comments: Bot untuk membantu anda di Forum AgoessNaruto
Kembali Ke Atas Go down
 

Hacker

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Forum Indofanster :: Forum Bebas :: Bebas-